Oleh Sardono Syarief
Menulis
merupakan kegiatan mental tingkat tinggi. Artinya, menulis
merupakan
kegiatan yang membutuhkan pikiran dan perasaan dengan intensitas yang
tinggi. Dalam ketrampilan berbahasa, menulis juga menduduki tingkatan tertinggi
setelah mendengar, berbicara, dan membaca (Mulyoto,8 : 2006).
Masih kata Mulyoto, mulanya orang
hanya mendengar perkataan orang lain di sekitarnya saat masih bayi. Kemudian ia
meniru perkataan orang tersebut dengan berbicara. Setelah masuk sekolah,
barulah dia belajar menulis dengan mengungkapkan semua pengalamannya. Karena
termasuk kegiatan mental tingkat tinggi itulah, maka menulis merupakan kegiatan
yang membutuhkan suatu kesungguhan.